Universitas Malikussaleh (disingkat UNIMAL) adalah sebuah Perguruan Tinggi Negeri di pantai Timur-Utara Aceh yang kampus utamanya sekarang berada di Reuleuet, Kabupaten Aceh Utara, Aceh, Indonesia. Rektor Universitas Malikussaleh saat ini adalah Dr. H.Herman Fithra, ST., MT., IPM[3]. Kampus Unimal terdapat beberapa kampus yaitu kampus utama berlokasi di Jl. Medan – Banda Aceh, Cot Tengku Nie, Reuleuet, Kab. Aceh Utara, dan kampus lain berada di 3 lokasi yaitu Bukit Indah, Cunda dan Lancang Garam.
Daftar Isi
- Sejarah Magister Manajemen Universitas Malikussaleh, Lhokseumawe
- Visi
- Misi
- Program Studi Sarjana (S1) Universitas Malikussaleh, Lhokseumawe
- Program Studi Pasca Sarjana (S2) Universitas Malikussaleh, Lhokseumawe
Sejarah Magister Manajemen Universitas Malikussaleh, Lhokseumawe
Pendirian Fakultas Ekonomi sudah dirintis sejak tahun 1986, dengan di keluarkannya SK Yayasan Pendidikan Malikulssaleh No. 029/SK/YPM/1986 tentang Pengangkatan Dekan a.n. Drs. M. Hasan Usman. Atas dasar surat keputusan tersebut, Fakultas Ekonomi Universitas Malikussaleh sudah mulai melaksanakan kegiatan pendidikan sejak tahun 1986.
Fakultas Ekonomi merupakan salah satu fakultas yang berada dibawah naungan Universitas Malikussaleh. Sebelum Universitas Malikussaleh lahir, telah ada Perguruan Tinggi Islam Malikussaleh yang didirikan berdasarkan Surat Keputusan Yayasan Perguruan Tinggi Islam tertanggal 24 Mei 1972. Namun, karena belum memenuhi persyaratan sebagai perguruan tinggi, maka dibentuklah Yayasan Perguruan Tinggi Malikussaleh. Universitas Malikussaleh resmi berdiri pada tanggal 16 Februari 1981 dengan Akte Notaris No. 50. Selanjutnya melalui Akte Notaris No. 054 tanggal 16 Februari 1981, Yayasan Perguruan Tinggi Islam Malikussaleh berubah menjadi Yayasan Perguruan Tinggi Malikussaleh, yang didalamnya terdapat 2 Sekolah Tinggi, 1 Fakultas, 1 Sekolah Menengah Umum dan 1 Taman Kanak-kanak.
Dalam perkembangan berikutnya, berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No. 0584/0/1989, tanggal 11 September 1989, ditetapkan status terdaftar kepada fakultas/jurusan/program studi di lingkungan Universitas Malikussaleh, termasuk Fakultas Ekonomi dengan Program Studi Manajemen.
Visi
Dalam menghadapi berbagai tantangan dan permasalahan, FEB Unimal dituntut untuk meningkatkan kemampuannya dalam menghasilkan lulusan yang berkualitas dan mampu bersaing, maka FEB Unimal melalui proses Lokakarya yang melibatkan Civitas Akademika, alumni dan stake holder lainnya tahun 2015 telah menetapkan visi, misi dan tujuan yang ingin dicapai seiring dengan perubahan-perubahan yang terus berkembang.
Visi, misi dan tujuannya ini telah disosialisasikan ke seluruh civitas akademika di lingkungan FEB Unimal sehingga mahasiswa, dosen, dan staf diyakini telah memahami nilai-nilai yang tersirat didalamnya sebagai acuan pelaksanaan tugas sehari-harinya. Visi FEB 2020 adalah:
Menjadi pusat pendidikan dan pengembangan Ilmu Ekonomi dan Bisnis berstandar Nasional berbasis kearifan lokal tahun 2020.
Misi
Untuk mewujudkan visi FEB Unimal, ditetapkan misi sbb:
- Menghasilkan lulusan yang kompeten di bidang keahliannya, memiliki integritas, kreatif dan inovatif.
- Menyelenggarakan tridharma perguruan tinggi dengan berikhtiar pada pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
- Menyediakan peluang yang luas kepada masyarakat untuk memperoleh manfaat penyelenggaraan pendidikan tinggi.
- Mengedepankan tata kelola yang baik dalam manajemen fakultas.
- Membangun jejaring kerja dengan para pemangku kepentingan.
Program Studi Sarjana (S1) Universitas Malikussaleh, Lhokseumawe
Program Studi Ekonomi
Program Studi Hukum
Program Studi Kedokteran
Program Studi Pertanian
Program Studi Teknik
Program Studi Pasca Sarjana (S2) Universitas Malikussaleh, Lhokseumawe
Program Magister Sains Manajemen
Program Magister Administrasi Negara
Program Magister Hukum
Program Magister Sosiologi
Program Magister Agroekoteknologi
Program Magister Teknik Energi Terbarukan
Contoh Tesis Manajemen Universitas Malikussaleh, Lhokseumawe
- Analisis Pengaruh Motivasi Kerja dan Kompensasi Tidak Langsung Terhadap Kinerja Dosen Universitas Malikussaleh di Lhokseumawe
Universitas Malikussaleh Lhokseumawe adalah salah satu dari empat Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang ada di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD). Universitas Malikussaleh terus melakukan pembenahan dalam pengelolaan organisasi. Salah satu masalah mulai terlihat pada awal tahun 2007 di mana seluruh aktivitas kampus dipindahkan ke lokasi baru yang berjarak + 26 km dari kampus lama. Sebagian besar karyawan dan dosen yang menetap di Kota Lhokseumawe harus menempuh perjalanan yang cukup jauh untuk mencapai kampus. Permasalahan ini menjadi sumber penurunan motivasi dosen untuk melakukan aktivitas di kampus. Berdasarkan uraian singkat tersebut, maka dirumuskan masalah sebagai berikut: 1) Sejauhmana pengaruh motivasi kerja dan kompensasi tidak langsung terhadap kinerja dosen Universitas Malikussaleh Lhokseumawe; 2) Sejauhmana pengaruh aktualisasi diri dan lingkungan kerja terhadap motivasi kerja dosen pada Universitas Malikussaleh Lhokseumawe. Teori yang digunakan dalam penelitian adalah teori-teori Manajemen Sumber Daya Manusia, berkaitan dengan teori tentang Motivasi, Kompensasi Tidak Langsung, dan Kinerja. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan survei, jenis penelitian adalah deskriptif kuantitatif, dan sifat dari penelitian adalah penjelasan. Jumlah sampel yang digunakan terdiri dari 56 orang dosen Universitas Malikussaleh. Model analisis data yang digunakan untuk menjawab Hipotesis pertama dan kedua adalah Analisis Regresi Berganda, menggunakan taraf kepercayaan sebesar 95 persen. Hasil penelitian uji Hipotesis Pertama menunjukkan bahwa motivasi kerja dan kompensasi tidak langsungsecara serempakberpengaruh sangat signifikan terhadap kinerja dosen pada Universitas Malikussaleh, dan secara parsial motivasi kerja berpengaruh lebih dominan daripada kompensasi tidak langsung. Selanjutnya pengujian Hipotesis Kedua menunjukkan bahwa, aktualisasi diri dan lingkungan kerja secara serempak berpengaruh sangat signifikan terhadap motivasi kerja dosen, dan dan secara parsial aktualisasi diri berpengaruh lebih dominan daripada lingkungan kerja. Kesimpulan penelitian ini adalah: 1) Secara simultan motivasi kerja dan kompensasi tidak langsung berpengaruh sangat signifikan terhadap kinerja dosen Universitas Malikussaleh, dan 2) Secara simultan aktualisasi diri dan lingkungan kerja berpengaruh sangat signifikan terhadap motivasi kerja dosen pada Universitas Malikussaleh.
- Pengaruh Kompensasi, Kepemimpinan dan Komitmen Organisasi terhadap Kinerja Manajerial pada SKPD Kota Lhokseumawe
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh kompensasi, kepemimpinan, dan komitmen organisasi terhadap kinerja manajerial di SKPD Kota Lhokseumawe. Hipotesis yang diajukan adalah partisipasi penyusunan anggaran, kepemimpinan, dan komitmen organisasi terhadap kinerja manajerial signifikan dengan uji simultan atau uji parsial di SKPD Kota Lhokseumawe. Populasi penelitian ini adalah pimpinan dan staf keuangan di kantor SKPD biasanya dalam membuat kebijakan anggaran berjumlah 65 orang. (sumber data dalam unit pemberi kerja, 2009). Penyesuaian populasi kecil juga penelitian ini dengan sensus. Dan kemudian mengolah dan menganalisis data dengan menggunakan model regresi berganda melalui SPSS versi 14. Hasil penelitian ini adalah kompensasi simultan, kepemimpinan, dan komitmen organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja manajerial, dan dengan uji parsial partisipasi penyusunan anggaran, kepemimpinan, dan komitmen organisasi berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja manajerial di SKPD Kota Lhokseumawe.
- Pengaruh Budaya Organisasi Dan Kemampuan Manajerial Terhadap Kinerja Karyawan Pada Perusahaan Jasa Kontruksi Di Kota Lhokseumawe
Berdasarkanhasil analisis data dan pengujian hipotesis yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa Budaya Organisasi dan Kemampuan Manajerial berpengaruh positif terhadap Kinerja Karyawan pada Perusahaan Jasa Kontruksi di Kota Lhokseumawe. Kesimpulan didasarkan pada hasil ujihipotesis yang menunjukkan bahwa Budaya Organisasi dan Kemampuan Manajerial berpengaruh secara simultan dan parsial terhadap Kinerja Karyawan pada Perusahaan Jasa Kontruksi di Kota Lhokseumawe.Simultan berarti secara universal atau umum faktor Budaya Organisasi dan Kemampuan Manajerial dapat mempengaruhi kinerja karyawan, sedangkan secara parsial menunjukkan bahwa pengaruh Kemampuan Manajerial lebih dominan dibandingkan Budaya Organisasi terhadapKinerja Karyawan pada Perusahaan Jasa Kontruksi di Kota Lhokseumawe. Agar Kinerja Karyawan lebih baik, maka kemampuan Manajerial yang telah baik dapat dipertahankan, serta terus berupaya menciptakan Budaya Organisasiyang diterima oleh semua karyawan guna untuk merangsang Kinerja Karyawan lebih baik bagi.
Leave a Reply