Berawal dari FHKK (Fakultas Hukum Ketatanegaraan dan Ketataniagaan) yang berdiri Tahun 1962, selanjutnya Tahun 1983 menjadi Fakultas Hukum Berdasarkan keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan nomor : 0160/ 1983 jo Keputusan Presiden No 74 Tahun 1982 .
Fakultas Hukum bertujuan untuk dapat memenuhi kebutuhan masyarakat akan pendidikan tinggi hukum, sehingga para lulusan dapat menerapkan dan mengembangkannya ditengah masyarakat.
Daftar Isi
Sejarah Magister Universitas Cenderawasih (UNCEN)
Uncen berdiri sejak tanggal 10 November 1962 berdasarkan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor : 389 Tahun 1962 jo keputusan bersama WANPA/ Koordinator Urusan Irian Barat dan Menteri Perguruan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan No 140/PTIP/ 1962 tanggal 10 November 1962.
Pada saat berdiri, Uncen memiliki 2 Fakultas dan satu lembaga yakni Fakultas Hukum dan Ketatanegaraan (FH KK), Fakultas Kegu-ruan dan Ilmu Pendi-dikan (FKIP) dan lembaga Antropologi yang berlokasi di Jayapura, sebelumnya bernama Holandia atau Soekarno putra atau Kotabaru. Pada tanggal 5 Oktober 1964 dibuka satu Fakultas di Manokwari yakni Fakultas Pertanian, Peternakan dan Kehutanan (FPPK).
Bersamaan pada tahun itu, FKIP dipecah menjadi dua fakultas yakni Fakultas Keguruan (FK) dan Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP). Kemudian tahun 1965 FHKK membuka jurusan Ilmu Administrasi Niaga di Sorong dan Jurusan Ilmu Administrasi Negara di Biak pada tahun 1967. Tahun 1970, kedua jurusan tersebut dipindahkan kembali ke FHKK Uncen di Jayapura.
Perkembangan selan-jutnya, berdasarkan Peraturan Pemerin-tah nomor : 5 Tahun 1980, Keputusan Presiden RI Nomor 74 Tahun 1982 dan Keputusan Menteri Pendidikan dan ke-budayaan RI : 0576 /0/1983 maka FKIP membawahi 3 jurusan yakni :
Jurusan Ilmu Pendidikan
Jurusan Pendidikan Matematika
Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial
Sejalan dengan kebutuhan dan tuntutan masyarakat, Uncen mengalami perkembangan dengan membuka beberapa Fakultas antara lain, FMIPA, FT, FKM, Fakultas Kedokteran dan yang terakhir Fakultas Ilmu Keolahragaan.
Pada tahun 2001, Uncen secara resmi melepaskan Faperta Manokwari yang dikenal dengan nama Universitas Negeri Papua (UNIPA) yang berlokasi di Manokwari. Sehingga sampai saat ini Uncen memiliki 9 Fakultas dan menawarkan 58 Program Studi baik dari Program Diploma, Strata Satu dan Pascasarjana.
Visi
Dalam rangka menjalankan agenda nasional untuk mewujudkan pendidikan tinggi yang bermutu dengan kemampuan iptek dan inovasi untuk mendukung daya saing bangsa, serta mengemban tugas dan fungsi Universitas Cenderawasih sebagai Perguruan Tinggi terkemuka di Papua, maka ditetapkan visi sebagai berikut :
Terwujudnya Universitas Cenderawasih yang unggul, berdayasaing, berkarakter budaya dan berwawasan lingkungan, pada Tahun 2019.
Misi
- Meningkatkan relevansi, mutu, dan jumlah lulusan yang cerdas dan kompetitif, berwawasan budaya dan lingkungan.
- Mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang inovatif berbasis budaya dan berwawasan lingkungan;
- Meningkatkan mutu tata kelola pendidikan tinggi yang terintegrasi.
Leave a Reply