HP CS Kami 0852.25.88.77.47(WhatApp) email:IDTesis@gmail.com

Status Kesehatan Gigi-Mulut Penderita Systemic Lupus Erythematosus

Profil Status Kesehatan Gigi-Mulut Penderita Systemic Lupus Erythematosus (sle) di Yayasan Lupus Indonesia

ABSTRAK

Latar Belakang Kesehatan gigi merupakan salah satu hal yang penting dalam menunjang kesehatan umum, dimana penyakit gigi dan mulut dapat menyebabkan penyakit pada bagian tubuh yang lain ataupun dapat meningkatkan keparahan dari penyakit sistemik yang telah ada. Sebaliknya kesehatan sistemik dapat mempengaruhi kesehatan gigi dan mulut. Terdapat beberapa penyakit sistemik yang dapat bermanifestasi pada mulut, seperti Diabetes Melitus dan SLE yang merpakan kelainan sistem imun. Etiologi dari penyakit ini masih belum diketahui. Walaupun demikian terdapat faktor-faktor predisposisi yang sudah diketahui. Faktor predisposisi yang ditemukan antara lain genetik, infeksi, hormonal, antibodi, kompleks imun, sinar matahari, makanan dan minuman, stress dan kelelahan fisik.

Tujuan: untuk mengetahui status kesehatan gigi dan mulut pada Orang Dengan Lupus (Odapus) yang berkunjung di Yayasan Lupus Indonesia(YLI). Dari 30 responden diketahui bahwa 26 orang adalah perempuan dan 4 orang laki-laki.

Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan wawancara dan pemeriksaan klinis kesehatan gigi dan mulut pada Odapus dengan Index OHIS untuk melihat status kebersihan gigi dan mulut, Index DMFT untuk mengukur kesehatan gigi ,dan Index CPITN untuk mengukur kesehatan jaringan periodontal. Hasil : Rata-rata Odapus yang diteliti, 21 orang (70 %) memiliki tingkat kebersihan mulut sedang, 13 orang ( 44%) memiliki tingkat kesehatan gigi sedang dan 10 orang (34 %) memiliki kelainan periodontal dengan kedalaman poket antara 4-5 mm Kesimpulan : Hasil penelitian ini menunjukan bahwa status kesehatan gigi dan mulut pada Odapus masih tergolong sedang. Hal ini dapat dipengaruhi dari tingkat pendidikan yang sebenarnya sudah baik, tetapi dari faktor perilaku yang masih kurang dan dari penyakit SLE yang dapat memperburuk kondisi kesehatan gigi dan mulut.

Kata kunci: Systemic Lupus Erythemathosus (SLE),Status kesehatan gigi dan mulut.

BAB 1
PENDAHULUAN

1.1. Latar belakang

Penyakit gigi dan jaringan periodontal di negara berkembang khususnya di Indonesia masih tergolong tinggi. Berdasarkan profil kesehatan tahun 2004, di Indonesia penyakit gigi dan mulut tercatat diderita oleh 90% penduduk Indonesia1. Masalah utama kesehatan gigi dan mulut adalah masalah kebersihan mulut yang umumnya masih kurang baik serta tingginya prevalensi karies gigi dan penyakit periodontal.1

Kesehatan gigi dan mulut merupakan salah satu hal yang penting dalam menunjang kesehatan umum. Penyakit gigi dan mulut dapat menyebabkan penyakit pada bagian tubuh yang lain ataupun dapat meningkatkan keparahan dari penyakit sistemik yang telah ada.2 Sebaliknya kesehatan sistemik dapat mempengaruhi kesehatan gigi dan mulut. Salah salah satunya adalah kelainan sistem imun pada penderita Systemic Lupus Erythematosus (SLE) yang dapat bermanifestasi pada mulut.. 3,4,5,6

Systemic Lupus Erythematosus merupakan salah satu penyakit autoimun, yang mana sistem imun menyerang jaringan dan sel tubuh sendiri sehingga menyebabkan inflamasi serta kerusakan jaringan. Etiologi penyakit ini belum diketahui secara pasti, tetapi terdapat faktor predisposisi yang memicu terjadinya SLE. Penyakit ini dapat menyerang multiorgan dengan gambaran klinis yang sangat bervariasi, diantaranya pada sendi, kulit, ginjal, paru-paru, jantung, pembuluh darah, sistem syaraf, otak dan mulut. 7,8 Manifestasi SLE di dalam rongga mulut seperti xerostomia, sore mouth, penyakit periodontal dan masalah lainnya. 8,9, Saat ini diperkirakan jumlah Odapus diseluruh dunia telah mencapai lima juta orang dengan angka penambahan seratus ribu kasus baru setiap tahunnya. Penderita lupus di Indonesia telah mencapai satu setengah juta orang dan terdapat lima ribu penderita lupus di Jakarta dan sekitarnya. 10 Di Amerika terdapat organisasi yang bernama Lupus Foundation of America. Organisasi ini memiliki berbagai macam program diantaranya informasi dan edukasi tentang lupus untuk Odapus dan para preofesional di bidang kesehatan, keringanan biaya, penelitian yang bergerak di berbagai bidang kesehatan yang salah satunya adalah bidang kedokteran gigi, dan training yang tujuannya adalah membantu para Odapus di Amerika dan dunia. 11 Di Indonesia sendiri terdapat lembaga yang membantu para Odapus yang bernama Yayasan Lupus Indonesia (YLI). Yayasan ini memiliki berbagai kegiatan diantaranya adalah sebagai wadah penyuluhan kesehatan, terutama mengenai penyakit lupus, pengumpulan dana, memperjuangkan kepentingan penderita lupus, dan mendirikan pelayanan kesehatan.12

Selama ini Odapus yang berkunjung di YLI mendapatkan pelayanan berupa terapi psikologis, bantuan dalam hal pengobatan yang berkerja sama dengan beberapa rumah sakit, farmasi, dan laboratorium. 11 Namun kurang mendapat informasi tentang kesehatan gigi dan mulut secara baik ataupun perawatan rutin di bidang gigi mulut. Tidak dapat kita pungkiri, bahwa kesehatan gigi juga memiliki peranan dalam mempertahankan kesehatan umum yang baik dari Odapus, selain itu SLE juga dapat bermanifestasi pada mulut. Mengacu pada hal-hal yang telah dikemukakan serta didasari akan pentingnya gambaran status kesehatan gigi dan mulut pada Odapus untuk bisa menjaga kesehatan gigi. Maka kami bermaksud untuk meneliti status kesehatan gigi dan mulut pada Odapus di YLI.

Untuk mendapatkan daftar lengkap contoh skripsi kedokteran lengkap / tesis kedokteran lengkap, dalam format PDF, Ms Word, dan Hardcopy, silahkan memilih salah satu link yang tersedia berikut :

Contoh Tesis

Contoh Skripsi

Leave a Reply

Open chat
Hallo ????

Ada yang bisa di bantu?