HP CS Kami 0852.25.88.77.47(WhatApp) email:IDTesis@gmail.com

Mendefinisikan Variabel Penelitian

Nazir (1998: 152) membagi definisi terhadap variabel atau konstrak menjadi dua bagian, yakni:

1.       Definisi Konstitutif

Definisi konstitutif merupakan suatu definisi yang diberikan kepada suatu konstrak dengan menggunakan konstrak yang lain.

Contoh:

Konsep Area Diartikan : Luas sebidang tanah
Berat Diartikan : Susahnya suatu persoalan dikerjakan

 

2.       Definisi operasional

Definisi operasioanl adalah suatu definisi yang diberikan kepada suatu variabel atau konstruk dengan cara memberikan arti, atau menspesifikasikan kegiatan, ataupun memberikan suatu operasional yang diperlukan untuk mengukur konstruk atau variabel tersebut.

Terdapat tiga kategori dalam definisi operasional, yaitu:

  • Definisi yang disusun atas dasar kegiatan lain yang terjadi, yang harus dilakukan atau tidak dilakukan untuk memperoleh konstruk yang didefinisikan.

Contoh:

Kenyang Suatu keadaan yang timbul dalam individu setelah ia diberi makan secukupnya dengan interval selama 4 jam
Garam Suatu zat yang dibentuk dari kombinasi antara kalium dan khlor
Frustasi Suatu hal yang timbul akibat tidak tercapainya hal yang sangat ia inginkan padahal hal tersebut sudah hampir tercapai

 

  • Definisi yang disusun berdasarkan atas sifat atau atas cara bekerjanya hal  yang didefinisikan

Contoh:

Bodoh Seseorang yang rendah kemampuannya baik dalam memecahkan soal, atau dalam menggunakan bahasa dan bilangan
Lapar Orang yang menyantap makanannya kurang dari satu menit setelah makanan tersebut dihidangkan dan menghabiskan makanan tersebut dalam tempo lima menit
Subur Seorang ibu yang melahirkan anak tidak kurang dari 4 orang dalam 5 tahun

 

  • Definisi yang disusun atas dasar bagaimana hal yang didefinisikan itu muncul
Ekstravensi Kecenderungan seseorang lebih menyukai berada di suatu kelompok daripada menyendiri
Prestasi berhitung Kompetensi dalam menambah, mengurang, mengalikan, membagi, menarik akar, menggunakan pecahan, dan desimal
Murid yang cerdas Mereka yang mempunyai kemampuan menjawab pertanyaan dengan baik serta dapat berdiri sendiri dalam memecahkan masalah
Harga gabah Harga rata-rata dari gabah kualitas rendah di tingkat pedesaan di Jawa

 

Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap tentang produk kami silahkan klik link berikut :

Jasa Pembuatan Tesis Jasa Pembuatan Skripsi Jasa Olah Data

 

Atau menghubungi nomor kontak berikut 0852.2588.7747 (AS) atau BBM :5E1D5370 email IDTesis@gmail.com

Leave a Reply

Open chat
Hallo ????

Ada yang bisa di bantu?